PUISI : SETIAP KITA ADALAH PENGEMBARA GIMIEN ARTEKJURSI - negerikertas.com

INFO ATAS

Teruslah berkarya, karena kita tak pernah tahu kapan dan dimana ia diterima. Seperti sebaran biji yang menemukan lahan subur, ia akan berbunga semerbak di hati mereka, dan menunggumu datang untuk memetiknya [ Fileski ]

Negeri Kertas

Sejak 2015 membangun sastra serumpun bahasa.

29 Apr 2022

PUISI : SETIAP KITA ADALAH PENGEMBARA GIMIEN ARTEKJURSI

PUISI :  SETIAP KITA ADALAH PENGEMBARA

GIMIEN ARTEKJURSI


 



setiap kita adalah pengembara

yang mencari pijakan

dengan kerinduan dan mimpi

yang tak pernah selesai


ke mana jalan ini mengarah

ke kubur (yang barangkali sudah menganga)

atau hanya di seberang halaman lain

di mana maut sudah menunggu?


setapak demi setapak kita jejaki

bayangan silam melintas-lintas di dahan kenangan

sesekali kita bercermin di bening waktu

sekadar mengingat wajah sendiri

membaca usia

menghitung satu dua uban dan kerut pipi


jika semula kita bersikeras mengejar

bahkan ketika bayangan hari tak lagi nyata

akan ada saat semua harus berakhir


dan kau dibaringkan dengan hormat

di liang lahat

atau tercampak sia-sia

tanpa apa-apa

dan entah di mana


sampai di situ semua harus berhenti

walau kerinduan dan mimpi

belum sampai ke ujung


April 2022


#gartpoeisi



GIMIEN ARTEKJURSI, lahir dan tinggal di Banyuwangi. Antologi puisi bersama Penyintas Makna (2021) dan Pujangga Facebook Indonesia (2022).



INFO BAWAH

Nb: Konten dalam Website ini dibuat secara kolektif oleh para penulis NK. Laporkan jika ada tulisan yang mengarah pada pornografi dan ujaran kebencian ke WA 628888710313.