005

header ads

Kau Sebiru Rindu-Puisi Syaka Hasri Hasan


Sumber foto: wallpaperbeter/google



Kau Sebiru Rindu

: Nurul Azfirah 


pada bekas saku baju usang

dari dalam lemari tua 

rindu engkau pelihara dalam-dalam.


pigura bingkai masa kecil dan pangkuan wanginya

membentuk paralel di sela kantuk yang basah.

bertahun-tahun bagimu adalah waktu paling lekang

seperti tubuh yang genang merindukannya.


barangkali cinta ialah kegundahan-kegundahan membayang wajahnya.

atau doa yang mengait, lepas kau mengirimnya menyebrang bulan pancaroba.


*


setelahnya kata ‘pulang’. dijalan-jalan paling larut: ia umpama sebuah warna biru bagimu.

 “ibu, jika pulang adalah kata menuju rumah, atau tempat-tempat pengistirahatan paling teduh.”

ya, aku akan pulang. Tapi itu pada lemari tua, pigura-pigura kenangan, atau kain peninggalan darimu yang membasuh saat aku terlelap tidur.” katamu. 


ibu pun telah mendengar pada langit tak bernama. melihat segala upayamu hingga sabang kini.


“bahwa yang tak padam darimu ialah nyali dan upaya tiada henti.”


saranya dari lorong-lorong gelap itu yang mungkin nanti membangunkanmu.

akhir dari semua bahwa hatimu tersembunyi di dalamnya menjadi ingatan yang sungguh mewah. 

____________________________________________________

Syaka Hasri Hasan, Lahir  pada 25 Januari, 2004 di Ambon, Maluku. Menempuh Pendidikan di Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM Ambon.

Sebut saja Syahir— adalah sebuah nama pena. Perjalanannya mencintai puisi sedari kecil, dan benar-benar menekuni sejak tergabung pada ruang Kolektif Sastra dan Literasi yakni 'LIAR' @literasi_belajarr pada tahun 2020. Ia dijuluki sebagai Penyair Muda, hingga kini karyanya dimuat dalam Antologi Penyair Muda Maluku. Garser (2022).

Yang diselenggarakan oleh Taman Budaya Maluku (TBM).

"Baginya, ia terlahir telah tertulis. Dan tercipta untuk menulis. Menulis matamu nan pekat penuh rahasia, namun manis!. 

Kalian bisa menyapanya di Instagram (@syahirhasann), dan bacalah!, serumpun tulisannya: syahirhasan.blogspot.com

Posting Komentar

0 Komentar