005

header ads

MANUSIA YANG TIDAK SIA-SIA- Puisi Firman Wally




MANUSIA YANG TIDAK SIA-SIA


di rumah yang menjinakkanmu

makanan di meja makan adalah obat untuk membesarkan perut

kasur adalah ruang operasi untuk melebarkan

badanmu agar kau menjadi pemas paling rajin rebahan


kau semacam raja yang ingin memerintahkan siapa saja 

segala keinginan harus terpenuhi

tanganmu harus terisi

meskipun saat itu kepalamu semacam

celengan kosong namun begitu nyaring berdering


kau tidak harus begitu-begitu saja

yang ingin begini dan begitu

sebab  seseorang perlu melebarkan sayapnya

untuk memulai petualangan baru

mungkin setibanya kau pada akhir dari kelana

kau tidak menjadi manusia yang sia-sia


Seith, 2023


_________________________________________________

Firman Wally penulis kelahiran Tahoku, 03 April 1995. Alumni Unpatti, Jurusan Sastra dan Bahasa Indonesia. Penulis buku Lelaki Leihitu, Kutemukan Penyesalan di Setiap Kehilangan, dan Menghibur Luka. Karya sastranya sudah termuat di berbagai antologi bersama penyair nasional-internasional, kurang lebih 70 antologi. Saat ini aktifitasnya selain menulis, juga sebagai pengajar di SMA NEGERI 27 MALUKU TENGAH. Akun Instagram: firmanwally02

Nomor WA: 081240039343

Posting Komentar

0 Komentar