HPN22 PUISI Karya:Euis Citra - negerikertas.com

INFO ATAS

Negeri Kertas adalah bank data karya para penulis 6 negara serumpun bahasa, jejak karya anda tercatat abadi di situs ini, karya yang sudah dimuat tidak bisa dihapus lagi, dan semoga karya anda mendapat Anugerah Negeri Kertas.

Jaringan Penulis dan Pembaca

Website Sastra dan Seni Budaya yang Terpercaya sejak 2015

8 Apr 2022

HPN22 PUISI Karya:Euis Citra

 

Irama Cinta

Karya:Euis Citra

 

Gelapnya duniaku tanpamu

Tiada lagi sinar cinta menerangi hatiku

Kini aku sendiri dengan hati yang sunyi

Pedih bila menerawang jauh ke masa lalu

Sehingga diriku kini merana

Kasih sayangmu dulu

Bagaikan angin surga yang merayu

Hembusan napasmu dulu

Bak sang bayu membelaiku

Semua masih aku rasakan

Cerita cinta kita berubah 

Kau pergi melayang bersama angin

Jauh mengangkasa 

Berakhirlah irama cinta kita

Dengan hati yang pedih

Aku harus merelakanmu

Semua sudah terjadi

Tak ada yang perlu disesali

Irama cinta kita tinggal kenangan

 

Mjk,0804202

 

Biodata Penulis:

Nama:Euis Citarasa S.Pd.

Pekerjaan:Guru

Hobi:Menulis,sejak SMP sudah menulis puisi dan cerpen, sudah memiliki beberapa buku puisi antologi dan cerpen,aktif menulis di Majalah Aksioma dan Sigap.Pernah mengikuti penulisan Pantun 1000 Guru Asean,Pantun Nasehat guru untuk murid,menulis beberapa artikel,sekarang masih aktif menulis puisi di kppjb dan AGP

Moto: "Teruslah menulis selagi masih bisa

 


INFO BAWAH

Cara kirim tulisan ke Negeri Kertas: Tulis karya anda berupa PUISI/CERPEN/ARTIKEL + BIODATA narasi + FOTO penulis atau GAMBAR ilustrasi, semuanya dalam SATU LAMPIRAN email file Ms Word. Bagian paling atas bertuliskan JUDUL KARYA + NAMA PENULIS. Kirim ke email nkertas@gmail.com
Rek BNI 1046160850 | Walidha Tanjung