005

header ads

Pameran Lukisan Bersama 20 Perupa "Peduli Remy Sylado & Sutardji Calzoum Bachri"



Pameran Lukisan  Bersama 20 Perupa "Peduli Remy Sylado & Sutardji Calzoum Bachri"  di Lobby Teater Kecil - Taman Ismail Marzuki Jl. Cikini Raya 73

Dibuka oleh  Prof. Dr. Sapta Nirwandar ( Wamen Parekraf 2011 - 2014 )
Kamis 31 Maret 2022
pukul 16.00 Wib ( Khusus Undangan ) 

Pameran untuk umum 1 April - 6 April 2022 Pukul 0900 - 1900 Wib

Jalan Budaya Nan Berliku Remy Silado dan Sutardji Calzoum Bachri

Sudah cukup lama saya mengenal dua nama ini, Remy Sylado dan Sutardji Calzoum Bachri di dunia kebudayaan dan sastra mereka adalah tokoh  penting dalam perkembangan seni dan budaya Indonesia.Remy seniman multi talenta yang di juluki “kamus berjalan" dan juga seorang poliglot adalah pelopor sastra mbeling, novelis, aktor dan redaktur majalah  musik Aktuil, Bung Remy juga pernah beberapa kali menjadi anggota dewan juri Lomba Cipta Lagu Pop Daerah Nusantara (LCLPDN) yang saya pimpin, sedangkan Sutardji Calzoum Bachri kita semua mengenalnya dengan julukan Presiden Penyair Indonesia yang setia di dunia sastra Indonesia, dan memperkenalkan sastra Indonesia ke belahan Dunia.

Di usia senjanya dan situasi pandemi covid dua tokoh ini sedang dalam keadaan kurang baik karena kesehatan yang menurun sehingga tidak dapat berkarya optimal. Dalam kesempatan ini saya ikut berpartisipasi bersama kawan-kawan seniman dalam kegiatan penggalangan dana melalui pemeran lukisan “Peduli Remy Silado & Sutardji Calzoum Bachri” .

Semoga langkah kecil ini bisa menjadi inspirasi, penggerak dan dapat dilanjutkan bukan saja oleh para sesama seniman, tapi juga oleh kalangan masyarakat pecinta budaya dan sastra untuk peduli terhadap para seniman budayawan dan pekerja kreatif lainnya yang sedang dalam keadaan perlu mendapatkan dukungan.
 
Salam Budaya 

Sapta Nirwandar
Baron Basuning
Jose Rizal Manua
Jenny MAHASTUTI
Mas Padhik
Fauzhan Moosaad

Posting Komentar

0 Komentar